EXPLORE YOUR INTERESTS

Senin, 25 November 2013

Teknik Elektronika Telekomunikasi: Embedded System

APLIKASI LED DOT MATRIX

Led Dot Matrix merupakan salah satu aplikasi dari LED yang disusun secara Matrix . Led dot matrix dapat menghasilkan berbagai macam karakter dan tampilan. Ada dua jenis led dot matrix, yaitu led dot matrix 5x7 dan 8x8. Pada LED Dot Matrix 5x7 terdapat 5 pin kolom dan 7 pin baris yang digunakan untuk menentukan kondisi masing-masing LED. Led dot matrix 8x8 mempunyai 8 pin kolom dan 8 pin baris. Jika salah satu bagian menjadi input (tempat masuknya arus) maka bagian yang lain sebagai output(tempat keluarnya arus) atau sebaliknya. Bagian pin yang digunakan sebagai input atau output tergantung pada kondisi posisi Anoda/katoda LED yang terpasang didalamnya. Jika Anoda dari LED terpasang pada bagian kolom maka semua pin pada bagian kolom merupakn tempat masuknya arus (input) dan bagian baris merupakan tempat keluarnya arus(output). Led dot matrix yang digunakan pada prakltikum ini adalah led dot matrix 5x7. 5 pin kolom dihubungkan ke anoda melalui port A mikrokontroler sekaligus sebagai input, dan 7 pin baris dihubungkan ke port C mikrokontroler sebagai output. Apabila bagian kolom diberi arus atau diberi data 1 (high) maka kolom tersebut aktif atau LED pada kolom tersebut siap menyala. LED yang menyala akan tergantung pada bagian baris yang diberi data 0 (low).

Contoh Program: 


Program 1. Menampilkan 1 Karakter pada LED Dot Matrix 5x7




Demo program 1
 


Program 2. Menampilkan 3 Karakter pada LED Dot Matrix 5x7
 


Demo program 2
 
 
 



1.      Program 1. Menampilkan 1 Karakter pada LED Dot Matrix 5x7

Program ini menampilkan output sederhana 1 karakter pada led dot matrix. Karakter yang kami tampilkan  adalah huruf A. Pada program tersebut, port a diberi data 0x01 yang artinya port tersebut diberi data menggunakan bilangan heksadesimal ditandai oleh x. Jika dikonversikan ke dalam bilangan biner maka datanya adalah 00000001. Artinya, kolom pertama diaktifkan. Kemudian, port C diberi data dalam bilangan biner, yaitu 0b0000011 untuk baris yang berjumlah 7 buah. Data 0 menandakan led menyala dan data 1 menandakan led mati.      
Untuk kolom kedua, port A diberi data 0x02 dan led akan megaktifkan kolom kedua. Port c diaktifkan dengan cara memberi data untuk 7 baris pada kolom kedua ini sebagaimana cara sebelumnya.
Port A diberi data 0x04 dalam heksadesimal, atau 0b0000100 untuk mengaktifkan kolom ketiga. Port C diberi data sesuai dengan keinginan. Begitu seterusnya sampai kolom kelima.
Agar karakter pada led dot matrix ditampilkan dengan jelas maka nilai delay harus kecil. Semakin besar nilai delay yang diberikan maka nyala-mati pada led dot matrix akan semakin cepat.

2.      Program 2. Menampilkan 3 Karakter pada LED Dot Matrix 5x7
Program kedua ini merupakan tugas pada praktikum ini. Untuk menampilkan lebih dari satu karakter yang berganti-ganti dengan hanya menggunakan satu led dot matrix,  menggunakan perulangan. Perulangan di sini menggunakan for. Karakter yang ditampilkan adalah   R, F, dan T . Lamanya pergantian antar karakter dibuat dengan cara mengatur banyaknya perulangan untuk tiap-tiap karakter. Pada program ini, perulangannya sebanyak 50 kali. Jika perulangannya sudah mencapai 50 kali, perulangan tersebut akan berhenti dan program akan menjalankan instruksi selanjutnya yaitu menjalankan perulangan untuk menampilkan huruf F, dan seterusnya. Semakin banyak perulangannya, pergantian antar karakter semakin lama.

Kesimpulan
            Berdasarkan  data yang telah dianalisa, dapat disimpulkan sebagai berikut.
·         LED Dot Matrix adalah LED yang disusun secara Matrix  yang dapat menghasilkan berbagai macam karakter dan tampilan.
·         Led Dot Matrix 5x7 mempunyai  5 pin kolom dan 7 pin baris
·         salah satu bagian led menjadi  input dan bagian yang lain sebagai output .
·         Untuk mengaktifkan kolom, beri data 1 (high).
·         Untuk mengaktifkan baris, beri data 0 (low) s jika menggunakan common anoda. 
·         Pemberian data dapat berupa bilangan biner atau bilangan heksadesimal.
·         Semakin besar nilai delay yang diberikan maka nyala-mati pada led dot matrix akan semakin cepat.
·         Semakin banyak perulangannya, pergantian antar karakter semakin lama.

 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar